Dalam setiap kehidupan, ada kesedihan dan kebahagiaan, ada hari dimana kita kehilangan kepercayaan kita, hari dimana teman kita melawan diri kita sendiri. Tapi hari itu tak akan pernah datang saat kita membela suatu hal yang paling berharga dalam hidup ~ @MotivatorSuper

Minggu, 12 Januari 2014

Dirancang Pasar Tradisional Modern di Duri

Minggu, Januari 12, 2014 By Unknown No comments

DURI [ArtikelKeren] NEWS - Pemkab Bengkalis melalui Dinas Pasar dan Kebersihan (DPK) akan membangun pasar tradisional modern di Duri tahun ini. Dananya diharapkan berasal dari APBD Bengkalis dan APBN. Pembangunannya diperkirakan akan menelan anggaran Rp34 miliar.

Hal itu dikatakan Kepala DPK Bengkalis, Indra Gunawan menjawab Riau Pos di Duri Jumat (10/1) petang. Menurut Indra, pasar tersebut akan dibangun di atas lahan seluas 1,5 hektare. Lokasinya, persis di persimpangan Jalan Jendral Sudirman dan Jalan Sultan Syarif Kasim, Desa Simpang Padang, Duri. Lahan tersebut sudah dibebaskan Pemkab Bengkalis tahun anggaran 2012 lewat.

“Proyek ini diperkirakan akan menelan dana Rp34 miliar. Sebanyak Rp7,5 miliar akan dianggarkan dalam APBD Bengkalis tahun 2014. Mudah-mudahan disetujui DPRD. Sisanya diharapkan berasal dari APBN. Saat ini kita terus berupaya agar sharing budget dari APBN itu bisa didapatkan,” kata Indra.

Sesuai rencana, pasar tradisional modern itu terdiri dari dua bangunan induk. Di bagian depan akan dibangun pasar kering. Terdiri dari tiga lantai. Dananya diharapkan dari APBN. Sementara di bagian belakang akan dibangun pasar basah. Terdiri dari dua lantai dan dananya akan dianggarkan dalam APBD Bengkalis tahun ini.

Ditambahkan Kadis, pasar baru itu akan ditata sedemikian rupa. Jalan masuk dan pelataran parkirnya dirancang sebaik mungkin untuk memudahkan keluar-masuk kendaraan pengunjung. Lokasi parkirnya akan dibuat agak rendah atau semi underground.

“Selain bertujuan untuk mengembangkan pusat pasar baru sesuai tuntutan perkembangan penduduk, pembangunan pasar tradisional ini juga diharapkan mampu mengurangi kesesakan di pasar Simpang Padang, Duri sekarang. Mudah-mudahan proyek ini bisa terlaksana secepatnya. Dukungan dari semua pihak sangat kita harapkan,” pungkas Indra. (ak27)

http://ak27protect.blogspot.com

0 komentar :

Posting Komentar

Terima kasih atas partisipasi anda. Semoga hari ini menyenangkan.


http://artikelkeren27.blogspot.com/2014/01/hasil-seleksi-cpns-kota-pekanbaru-2013.html

http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-kelulusan-cpns-kementerian.html


http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-daftar-nilai-tkd-dan-tkb.html



http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-daftar-nilai-tkd-dan-tkb.html



http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-indragiri.html


http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-kuantan.html
http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-siak-2013.html










PETUNJUK PENGGUNAAN