Dalam setiap kehidupan, ada kesedihan dan kebahagiaan, ada hari dimana kita kehilangan kepercayaan kita, hari dimana teman kita melawan diri kita sendiri. Tapi hari itu tak akan pernah datang saat kita membela suatu hal yang paling berharga dalam hidup ~ @MotivatorSuper

Selasa, 14 Januari 2014

Syafril: Mustahil Proyek MY Tuntas 18 Bulan

Selasa, Januari 14, 2014 By Unknown No comments

BENGKALIS [ArtikelKeren] NEWS - Pernyataan bupati Bengkalis Herliyan Saleh yang optimis pengerjaan proyek multiyears (MY) dapat selesai dalam tempo 18 bulan dinilai kalangan masyarakat sebagai sesuatu yang mustahil dan tak masuk akal. Hingga sekarang ini saja progres pekerjaan enam paket MY itu belum kelihatan baru sebatas acara seremonial peresmian oleh bupati.

"Proyek MY yang digadang-gadang itu bukan pekerjaan main sulap, bisa tuntas dalam 18 bulan. Keinginan Bupati tersebut patut didukung, tapi juga harus berdasarkan realita dan logika karena mayoritas proyek MY yang akan dibangun berada dalam kawasan perkebunan yang belum ada badan jalan dan di dekat pemukiman masyarakat yang harus dilakukan pembebasan lahan serta ganti rugi. Mustahil bisa selesai dalam 18 bulan," papar Syafril Naldi NK, pengamat pembangunan Bengkalis, Selasa (14/1/2014).

Ia melihat proyek MY yang merupakan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) itu harus memperhatikan kualitas mulai dari rigid sampai hotmix. Bupati menurut Syafril jangan hanya menerima laporan Asal Bapak Senang (ABS) saja dari bawahannya soal waktu pelaksanaan proyek MY yang sangat tidak lazim. Contohnya kegiatan pembangunan jalan lingkar pulau Bengkalis, dimana ganti rugi lahan maupun perumahan masyarakat baru dianggarkan pada tahun 2014.

"Bayangkan saja, bagaimana mungkin jalan yang panjangnya diatas 40 kilometer dan belum ada badan jalan bisa diselesaikan dalam waktu 500 hari lebih. Sementara dalam kontrak proyek MY itu waktu pengerjaan dicantumkan 800 hari, mulai dari land clearing (pembersihan lahan,red) hingga pengaspalan hotmix. Statement Bupati itu tidak berdasarkan kajian tekhnis tetapi hanya sebatas pendapat yang tidak didukung oleh situasi dan kondisi di lapangan," tukas Syafril, memberi tanggapan.

Pendapat lain dilontarkan H. Effendi Buntat yang mengkritik proyek MY yang masih belum berjalan sebagai bentuk kelemahan kinerja eksekutif serta lemahnya pengawasan dari legislatif. Bahkan dengan tegas pria 65 tahun itu menilai pernyataan Bupati bak membuat "lampu aladin" soal proyek MY yang diyakini dapat dituntaskan dalam 18 bulan seperti pernyataan yang tidak berdasarkan analisa tekhnis maupun kajian ilmiah.

"Statement Bupati itu terlalu mengada-ngada, sebatas menyenangkan hati masyarakat saja. Buktinya sampai sekarang progres proyek MY itu tak terlihat nyata, bagaimana mungkin selesai dalam 18 bulan," papar Buntat menyentil.

Ditambahnya, apabila proyek MY tak selesai dalam kurun waktu 18 bulan, berarti telah terjadi pembohongan publik. Karena pembangunan keenam proyek MY itu harus diakui sebagai rencana strategis untuk membuka keterisolasian daerah melalui pembangunan infrastruktur dengan sasaran pertumbuhan ekonomi masyarakat. Tetapi kenyataannya, proyek MY dibuat seperti "simsalabim" tanpa schedulle yang matang.

"Secara jujur, proyek MY untuk enam jalan poros dan lingkar memang dibutuhkan masyarakat. Hanya saja dalam praktek di lapangan, mulai dari pelelangan hingga pekerjaan awal terkesan tidak serius.sehingga dikhawatirkan proyek MY itu tak bakalan siap dalam tempo 18 bulan," jelas Buntat lagi.

Sebelumnya kepada sejumlah wartawan, Bupati Herliyan Saleh optimis proyek MY akan selesai dalam waktu 18 bulan. Hal itu sejalan dengan berakhirnya masa jabatan Herliyan-Suayatno pada 5 Agustus 2015 mendatang. (ak27)

http://ak27protect.blogspot.com

0 komentar :

Posting Komentar

Terima kasih atas partisipasi anda. Semoga hari ini menyenangkan.


http://artikelkeren27.blogspot.com/2014/01/hasil-seleksi-cpns-kota-pekanbaru-2013.html

http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-kelulusan-cpns-kementerian.html


http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-daftar-nilai-tkd-dan-tkb.html



http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-daftar-nilai-tkd-dan-tkb.html



http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-indragiri.html


http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-kuantan.html
http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-siak-2013.html










PETUNJUK PENGGUNAAN