Crude Palm Oil (CPO) dan turunannya masih menjadi komoditi primadona di dermaga Pelabuhan Cabang Dumai.
Sepanjang tahun 2013, dari 10 besar komoditi andalan di dermaga umum tersebut, CPO dan turunannya menguasai hingga 78 persen dengan jumlah total 5.803.920 ton. Komoditi terbesar kedua juga merupakan produk turunan dari tandan buah segar kelapa sawit yaitu Palm Kernel Expeller (PKE) dengan jumlah total 516.421 ton.
“CPO dan turunannya menjadi primadona karena daerah hinterland Pelabuhan Dumai dikelilingi oleh jutaan hektare perkebunan kelapa sawit mulai dari milik perorangan, perusahaan swasta hingga Badan Usaha Milik Negara. Jutaan ton produk-produk dari berbagai perusahaan diekspor melalui berbagai pelabuhan yang ada di Dumai,” jelas General Manager PT Pelabuhan Indonesia I Cabang Dumai Drs Harianja MM, Jumat (24/1).
elabuhan Dumai sudah dikenal sebagai salah satu pelabuhan destinasi bagi kapal-kapal pengangkut CPO karena Kota Dumai dikenal sebagai penghasil produk CPO dan turunannya sebagai hasil olahan dari Tandan Buas Segar (TBS) kelapa sawit. Kapal-kapal yang pengangkut CPO yang berkunjung ke Pelabuhan Dumai dominan adalah di-rect call.
“Bagi kita CPO dan turunannya menjadi primadona dan saya kira Pelabuhan Dumai juga menjadi primadona bagi kapal-kapal pengangkut CPO,’’ tutur Harianja didampingi Humas Harlem S Purba.
Pelabuhan Dumai, ungkapnya, memiliki peran yang sangat strategis untuk menjadi pelabuhan destinasi bagi kapal-kapal pengangkut CPO dan turunannya dengan kapasitas angkut yang banyak secara direct call sebab selain posisi Pelabuhan Dumai yang terletak pada jalur perdagangan internasional Pelabuhan Dumai juga memiliki alur dan kolam pelabuhan yang terbentuk secara alami.
Selain itu, produk-produk CPO dengan berbagai jenis turunan juga tersedia dari berbagai perusahaan yang mengolahnya di Kota Dumai.
"Di daerah lingkungan Kerja PT Pelabuhan Indonesia I Cabang Dumai saat ini terdapat puluhan tangki timbun yang beroperasi sebagai tempat penimbunan sementara sebelum dikapalkan,’’ jelasnya.
Manajemen PT Pelindo memiliki komitmen untuk meningkatkan mutu pelayanan secara konsisten sejalan dengan perkembangan bisnis ke pelabuhanan. (ak27)
0 komentar :
Posting Komentar
Terima kasih atas partisipasi anda. Semoga hari ini menyenangkan.