Dalam setiap kehidupan, ada kesedihan dan kebahagiaan, ada hari dimana kita kehilangan kepercayaan kita, hari dimana teman kita melawan diri kita sendiri. Tapi hari itu tak akan pernah datang saat kita membela suatu hal yang paling berharga dalam hidup ~ @MotivatorSuper

Kamis, 16 Januari 2014

Menanti Calon Presiden dari Partai Demokrat

Kamis, Januari 16, 2014 By Unknown No comments

Oleh : 


[ArtikelKeren] TAJUK RENCANA - Sebagai partai penguasa saat ini, sekecil apapun tindakan dari Partai Demokrat menjadi perhatian dan berdampak luas bagi masyarakat.

Begitu juga dengan hasil Konvensi Partai Demokrat yang memasuki pekan krusial untuk memproses sebelas putra terbaik negeri ini, baik dari kalangan internal Demokrat maupun dari luar Demokrat.

Banyak yang menyadari bahwa pelaksanaan konvensi Demokrat ini, karena tidak adanya figur pengganti SBY yang sepadan, dan mengangkat kembali elektabilitas Demokrat yang terpuruk, karena sejumlah kader potensialnya, tersandung kasus korupsi.

Terakhir yang dijebloskan KPK ke tahanan adalah mantan Ketua Umum Demokrat, Anas Urbaningrum.

Sejak beberapa bulan belakangan, ketika 11 kandidat konvensi Demokrat ini berupaya meyakinkan masyarakat untuk meningkatkan popularitas.

Namun, nampaknya ada dua nama yang muncul cukup kuat, yaitu Menteri BUMN Dahlan Iskan dan Pramono Edhie Wibowo yang juga ipar Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Dengan kondisi Pramono yang dekat dengan Cikeas, dan Dahlan Iskan yang berasal dari luar Demokrat, membuat bermacam prediksi dari pengamat bermunculan.

Ada yang berpendapat bahwa konvensi Demokrat hanya cara meyakinkan rakyat secara semu, namun hasil akhirnya akan mengerucut pada pemilihan Pramono.

Namun, sebagian lain sangat yakin bahwa Dahlan Iskan memiliki potensi yang cukup besar untuk memenangkan konvensi, meskipun dia berasal dari luar Demokrat.

Statemen yang cukup mengejutkan muncul dari tokoh Demokrat sendiri, yaitu TB Silalahi dan mantan Ketua MK Mahfud MD.

Mereka ini sangat berkeyakinan Dahlan Iskan bukan saja memenangi konvensi, namun juga akan menjadi presiden tahun 2014 mendatang.

Pernyataan ini patut dibandingkan dengan kondisi lain yang terungkap, bahwa selama masa konvensi, hasil survei tetap memilih Dahlan Iskan paling puncak.

Dahlan Iskan juga memiliki massa pendukung yang bergerak hampir di seluruh pelosok negeri yang bergabung dalam organisasi Demi Indonesia (DI). Mereka juga didukung oleh media massa yang menguasai hingga ke daerah-daerah.

Fakta lain, bahwa meskipun Demokrat sedang terpuruk, namun itu tidak terlalu banyak mempengaruhi, karena survei terakhir menyatakan bahwa kekuatan figur melebih partai politik.

Artinya, masyarakat lebih memilih figur dan tidak mempertimbangkan dari Parpol mana asal calon.

Memang, tiga bulan waktu menjelang Pemilu Legislatif, segalanya bisa berubah. Tidak ada yang bisa memastikan apakan Dahlan Iskan, Abu Rizal Bakrie, Probowo Subianto atau Joko Widodo yang akan menjadi presiden.

Namun yang pasti, mereka yang berproses dengan waktu, menunjukkan komitmen, integritas dan niat yang tulus untuk membawa masyarakat negeri ini ke arah yang lebih baik, tentu akan didaulat oleh rakyat untuk menjadi pemimpin.

Tentu kita berharap, bahwa dengan keluarnya hasil konvensi Demokrat, maka bertambah satu lagi pilihan pemimpin yang disodorkan oleh Parpol untuk bertarung di Pemilu Presiden tahun ini.

Dengan demikian, diharapkan tahun politik akan berjalan dengan meriah sekaligus memberikan kekuatan pada Parpol dan masyarakat bersebati untuk memajukan negeri ini. Semoga.***(ak27)

http://ak27protect.blogspot.com

0 komentar :

Posting Komentar

Terima kasih atas partisipasi anda. Semoga hari ini menyenangkan.


http://artikelkeren27.blogspot.com/2014/01/hasil-seleksi-cpns-kota-pekanbaru-2013.html

http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-kelulusan-cpns-kementerian.html


http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-daftar-nilai-tkd-dan-tkb.html



http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-daftar-nilai-tkd-dan-tkb.html



http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-indragiri.html


http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-kuantan.html
http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-siak-2013.html










PETUNJUK PENGGUNAAN