Dalam setiap kehidupan, ada kesedihan dan kebahagiaan, ada hari dimana kita kehilangan kepercayaan kita, hari dimana teman kita melawan diri kita sendiri. Tapi hari itu tak akan pernah datang saat kita membela suatu hal yang paling berharga dalam hidup ~ @MotivatorSuper

Kamis, 28 November 2013

Ingatkan Ratifikasi Bisa Jadi Lonceng Kematian bagi Petani

Kamis, November 28, 2013 By Unknown No comments

Ganjar Pranowo
JAKARTA [ArtikelKeren] NEWS - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyampaikan penolakannya atas rencana ratifikasi atas Framework Convention on Tobacco Control (FCTC). Menurutnya, jika Indonesia meratifikasi konvensi pengendalian tembakau itu dan membuat aturan turunannya, maka imbasnya akan ke petani cengkih dan tembakau.

Ganjar dengan tegas menyatakan, atifikasi FCTC merupakan lonceng kematian para petani. "Saya melihat ini lonceng kematian saja. Kalau diratifikasi dan cengkih tidak bisa masuk, maka kretek musnah. Kalau begitu seluruh buruh linting akan habis," ungkap Ganjar usai mengikuti Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Badan Legislasi di DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (28/11).

Dia mengingatkan, Indonesia harus melihat negera pesaing di industri rokok dan tembakau seperti China, Amerika Serikat, Zimbabwe maupun Brazil yang juga belum meratifikasi FTCT itu. Sebab, jika Indonesia meratifikasi dan membuat aturan turunannya dalam bentuk undang-undang maka justru negara-negara pesaing yang diuntungkan.

"Ketika ratifikasi, apakah mereka membuat aturan turunan tidak? Kita tengok dulu, karena mereka menjadi kompetitor kita. Karena begitu Indoenesia meratifikasi dan mereka meratifikasi, kita kena masalah," kata bekas Wakil Ketua Komisi II DPR itu. Menurut Ganjar, sikap Menteri Kesehatan yang bersikukuh mendorong ratifikasi konvensi tembakau tidaklah cukup bagi pemerintah untuk ikut meneken koncensi internasional itu. Pasalnya, urusan industri rokok bukan hanya Kementerian Kesehatan saja tetapi juga kementerian seperti Kementerian Perdagangan, Kementerian Perindustrian dan Kementerian Pertanian. (ak27/jpnn)

0 komentar :

Posting Komentar

Terima kasih atas partisipasi anda. Semoga hari ini menyenangkan.


http://artikelkeren27.blogspot.com/2014/01/hasil-seleksi-cpns-kota-pekanbaru-2013.html

http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-kelulusan-cpns-kementerian.html


http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-daftar-nilai-tkd-dan-tkb.html



http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-daftar-nilai-tkd-dan-tkb.html



http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-indragiri.html


http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-kuantan.html
http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-siak-2013.html










PETUNJUK PENGGUNAAN