Sepang [ArtikelKeren] NEWS - Dominasi Dani Pedrosa di sesi latihan tidak berlanjut justru di sesi penentuan posisi start. Yang merebut pole position untuk balapan besok adalah Marc Marquez.
Pada sesi yang berlangsung Sabtu (12/10/2013) siang di sirkuit Sepang, Marquez menjadi yang tercepat di menit terakhir. Catatan waktunya, 2 menit 00,11 detik, bahkan menjadi sebuah rekor lap.
Kemenangan Marquez itu sekaligus menutup jalan buat Valentino Rossi untuk memenangi sesi kualifikasi untuk pertama kalinya dalam tiga tahun. The Doctor harus rela start nomor dua pada balapan hari Minggu besok.
Tempat ketiga diduduki Cal Crutchlow, sedangkan posisi keempat diisi Jorge Lorenzo. Dani Pedrosa yang memenangi tiga sesi latihan bebas, mengalami antiklimaks dan hanya berada di peringkat kelima.
Hasil kualifikasi MotoGP Malaysia:
Pada sesi yang berlangsung Sabtu (12/10/2013) siang di sirkuit Sepang, Marquez menjadi yang tercepat di menit terakhir. Catatan waktunya, 2 menit 00,11 detik, bahkan menjadi sebuah rekor lap.
Kemenangan Marquez itu sekaligus menutup jalan buat Valentino Rossi untuk memenangi sesi kualifikasi untuk pertama kalinya dalam tiga tahun. The Doctor harus rela start nomor dua pada balapan hari Minggu besok.
Tempat ketiga diduduki Cal Crutchlow, sedangkan posisi keempat diisi Jorge Lorenzo. Dani Pedrosa yang memenangi tiga sesi latihan bebas, mengalami antiklimaks dan hanya berada di peringkat kelima.
Hasil kualifikasi MotoGP Malaysia:
- Marc Marquez Honda 2m00.011s
- Valentino Rossi Yamaha +0.325s
- Cal Crutchlow Tech 3 Yamaha +0.348s
- Jorge Lorenzo Yamahab+0.567s
- Dani Pedrosa Honda +0.681s
- Alvaro Bautista Gresini Honda +0.963s
- Bradley Smith Tech 3 Yamaha +1.295s
- Andrea Dovizioso Ducati +1.624s
- Aleix Espargaro Aspar Aprilia +2.140s
- Andrea Iannone Pramac Ducati +2.525s
- Nicky Hayden Ducati +2.889s
- Stefan Bradl LCR Honda +1.072s
- Colin Edwards Forward FTR-Kawasaki +2.847s
- Claudio Corti Forward FTR-Kawasaki +3.164s
- Hector Barbera Avintia FTR-Kawasaki +3.201s
- Hiroshi Aoyama Avintia FTR-Kawasaki +3.407s
- Yonny Hernandez Pramac Ducati +3.640s
- Randy de Puniet Aspar Aprilia +3.794s
- Michael Laverty PBM Aprilia +4.187s
- Danilo Petrucci Ioda-Suter-BMW +4.299s
- Luca Scassa Cardion Aprilia +5.188s
- Bryan Staring Gresini FTR-Honda +6.027s
- Lukas Pesek Ioda-Suter-BMW +6.192s
- Damian Cudlin PBM-Aprilia +6.262s
Sumber : riaupos.co
0 komentar :
Posting Komentar
Terima kasih atas partisipasi anda. Semoga hari ini menyenangkan.