Dalam setiap kehidupan, ada kesedihan dan kebahagiaan, ada hari dimana kita kehilangan kepercayaan kita, hari dimana teman kita melawan diri kita sendiri. Tapi hari itu tak akan pernah datang saat kita membela suatu hal yang paling berharga dalam hidup ~ @MotivatorSuper

Selasa, 27 Agustus 2013

Raspberry, Buah Super untuk Kesuburan

Selasa, Agustus 27, 2013 By Unknown No comments

Raspberry, Buah Super untuk Kesuburan
[ArtikelKeren] HEALTH FOOD - Si mungil raspberry memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Selain manfaatnya untuk membakar lemak, mengurangi risiko serangan jantung, penyakit hati, dan penyakit-penyakit lainnya, buah yang memiliki rasa manis dan asam ini juga dapat memperbaiki kesuburan baik pria dan wanita.

Para pakar mengatakan, kandungan vitamin C dan magnesium dalam raspberry adalah kunci yang menimbulkan efek tersebut. Selain itu, antioksidan pada buah ini menjaga kesehatan sperma, memperbaiki konsepsi, dan mengurangi risiko keguguran.

Dalam studi yang dilakukan tahun lalu, para peneliti dari Departement of Enegy's Lawrence Berkley National Laboratory AS menemukan hubungan kuat antara asupan vitamin C tinggi dan peningkatan kualitas sperma.

Analisa terhadap 80 relawan pria menunjukkan, mereka yang mengkonsumsi vitamin C paling tinggi bersiko 20 persen lebih kecil mengalami kerusakan DNA sperma daripada mereka yang mengkonsumsi dalam jumlah sedikit. Pada pria yang berusia lebih tua, kualitas sperma bahkan menyamai pria muda.

"Kami menemukan pria berusia 44 tahun atau lebih tua memiliki kualitas sperma yang sama dengan pria muda, asalkan mereka mengkonsumsi mikronutrien tertentu dengan jumlah yang disarankan," ujar penulis studi Andy Wyrobek.

Hal ini berarti ada cara untuk menghindari kerusakan DNA sperma pria akibat penuaan, salah satunya dengan konsumsi buah raspberry.

Menurut ahli gizi spesialis kesuburan Juliet Wilson, wanita pun mendapat keuntungan yang sama dari buah satu ini. Raspberry mengandung folat yang tinggi sehingga berguna untuk memperbaiki kesuburan wanita.

Folat diketahui merupakan zat gizi penting saat kondisi kunci kesuburan wanita dan pembentukan awal embrio. Saat hamil, konsumsi cukup buah ini membantu mencegah kecacatan lahir yang berupa kelainan otak dan tulang belakang.

"Raspberry memang belum sepopuler jenis berry lain, namun kandungan nutrisinya yang melimpah membuatnya tidak bisa disepelekan," ungkapnya.

Raspberry merupakan buah yang berasal dari Eropa. Namun karena penggemarnya datang dari seluruh dunia, maka buah ini sudah banyak dibudidayakan di berbagai negara.

Sumber : medicaldaily.com

0 komentar :

Posting Komentar

Terima kasih atas partisipasi anda. Semoga hari ini menyenangkan.


http://artikelkeren27.blogspot.com/2014/01/hasil-seleksi-cpns-kota-pekanbaru-2013.html

http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-kelulusan-cpns-kementerian.html


http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-daftar-nilai-tkd-dan-tkb.html



http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/pengumuman-daftar-nilai-tkd-dan-tkb.html



http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-indragiri.html


http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-kuantan.html
http://artikelkeren27.blogspot.com/2013/12/hasil-seleksi-cpns-kabupaten-siak-2013.html










PETUNJUK PENGGUNAAN